DIY Sarung Bantal Tanpa Jahit
Ingin berkreasi membuat sarung bantal, namun tidak pandai menjahit? Yuk, ikuti tips membuat sarung bantal tanpa jahitan berikut ini! Yang perlu Anda siapkan hanya kaos bekas dan gunting.
Punya kaos bekas yang tak terpakai di rumah? Jangan buru-buru dibuang, karena Anda dapat membuat kreasi sendiri dari kaos bekas di rumah. Salah satunya dengan menjadikan kaos bekas menjadi sarung bantal. Bagaimana caranya?


Cara membuatnya pun cukup mudah, gunting kaos menjadi bentuk kotak dengan ukuran yang sesuai dengan bantal yang Anda punya.



Lalu, buat garis untuk guideline menggunting bagian ujung-ujungnya sebagai batas membuat aksen rumbai.

Kemudian, gunting setiap sisi hingga berbentuk rumbai.

Terakhir, ikat bagian aksen rumbai tanpa perlu dijahit. Mudah, bukan? Selamat mencoba!